Sesudah shalat Maghrib disunnahkan melakukan shalat sunah dua rakaat sebagaimana tersebut dalam hadits Ibnu Umar bahwa Nabi saw. tidak pernah meninggalkannya.
SURAH-SURAH YANG DIBACA DALAM SHALAT SUNNAH MAGHRIB
Yakni disunnahkan membaca “Qul yaa ayyuHal kaafiruun” sesudah al-Faatihah dalam rakaat pertama dan surah “Qul HuwallaaHu ahad” dalam rakaat kedua.
Dari Ibnu Mas’ud, katanya: Rasanya tidak dapat saya hitung betapa seringnya saya mendengar Rasulullah saw. dalam kedua rakaat shalat sunnah sesudah shalat Maghrib dan kedua rakaat sunnah sebelum Fajar, membaca surah Qul yaa ayyuHal kaafiruun dan Qul HuwallaaHu ahad.” (HR Ibnu Majah dan Turmudzi yang manganggapnya sebagai hadits hasan)
Demikian pula disunnahkan supaya shalat sunnah ini dikerjakan di rumah masing-masing berdasarkan sebuah hadits dari Mahmud bin Lubaid, katanya: Rasulullah saw. mendatangi bani Abdul Asy-hal. Di sana beliau shalat Maghrib dan terus pula shalat sunnah sesudah Maghrib itu. Kemudian beliau bersabda: “Kerjakanlah kedua rakaat shalat Maghrib ini di rumahmu masing-masing.” (HR Ahmad, Abu Daud, Turmudzi dan Nasa’i)
Selain itu, juga ada keterangan-keterangan yang lalu yang menjelaskan bahwa beliau saw. selalu shalat sunnah sesudah Maghrib itu di rumahnya.
&
Tinggalkan Balasan